Sederet Game Android Terpopoler Saat Ini. Apakah Game Mu Ada Diantara nya?

loading...

 Salah satu aktifitas menyenangkan yang paling di gemari para remaja adalah bermain game. Banyak di antara dari kita yang menghabiskan waktu luang untuk bermain game, dalam sehari bisa menghabiskan waktu berjam-jam sampai lupa dengan aktifitas lainnya.

Memang bermain game merupakan kegiatan yang menyenangkan apalagi jika game tersebut bisa di mainkan secara online dengan mode multiplayer, semakin betah saja kita bermain game di depan layar.

Android merupakan gudangnya game-game berkualitas. Hampir semua jenis game bisa Anda temukan di Android, mulai dari game puzzle hingga game petualangan. Berbagai game tersebut menyajikan permainan yang sangat menarik dan juga menantang.

Beberapa tahun lalu saat smartphone Android belum terlalu terkenal, banyak orang lebih suka bermain game di PC ataupun laptop masing-masing. Namun, setelah bermunculan game Android satu per satu, perlahan tapi pasti para gamer mulai tertarik dengan game-game Android. Selain mudah untuk dimainkan, game-game Android memiliki ukuran yang tergolong kecil sehingga tidak perlu banyak kuota untuk download.

Game-game Android sekarang ini juga sudah dibekali dengan grafis yang bagus. Tentu hal tersebut yang menjadi alasan kenapa seseorang sekarang semakin betah dengan smartphone Android miliknya.

Langsung saja pada intinya, berikut ini adalah sederet Game Online Android Terpopoler saat ini. Apakah game mu ada di antaranya?

1. Mobile Legends


Game android online terbaik yang pertama adalah "Mobile Legends", dimana cara bermainnya itu harus menggunakan data kuota internet atau wifi.

Dan permaian ini digunakan pada device handphone android dan ios layaknya seperti pemainan legend yaitu Dota.

Jadi apabila sobat sudah memainkannya maka akan merasakan sensasi kesenangan yang sangat seru dengan berbagai gaya dalam melakukan double kill triple kill dan rampage.

Selain itu ada banyak sekali karakter Hero Mobile Legends yang bisa digunakan oleh sobat gamers android, seperti Alpha, Alucard, Yun Zhao, Natalia, Sun, Chou, Balmond, Karina, Freya dan masih banyak yang lainnya. Sedangkan dari semua Hero itu terbagi menjadi 4 yakni, Fighter, Marksman, Tankdan Mage.

2. Garena AOV


Tidak terlalu berbeda dengan Mobile Legend, Garena AOV juga merupakan salah satu permainan online yang bisa Anda mainkan di ponsel berbasis Android. Garena AOV ini merupakan pembaharuan dari Mobile Arena. Dalam gamenya, Garena AOV juga menawarkan petarungan 5 lawan 5. Jadi, di sini Anda bisa bermain berkelompok dengan teman-teman Anda untuk melawan kelompok lainnya.

Kelebihan lain yang disajikan oleh Garena AOV yakni mengeluarkan hero baru di setiap minggunya. Jadi, Anda tidak akan pernah merasa bosan dengan Hero yang hanya itu-itu saja. Bahkan, Garena AOV ini mengklaim bahwa gamenya memiliki kualitas grafis HD dari game yang lain.

3. Crisis Action


Saat pertengahan tahun 2017 Crisis Action memang sempat populer di kalangan gamer. Jaka juga sempat memainkan game online satu ini, namun sejak kenal sama Mobile Legends, Jaka menjadi kurang aktif dalam Crisis Action. Crisis Action menawarkan gameplay perang dengan first person shooter mode. Buat kamu yang suka game-game perang, kamu wajib mencoba game yang satu ini.

4. Clash Of Clans (COC)


Tidak memasukkan game Clash Of Clans atau COC di urutan pertama mungkin menjadi kesalahan terbesar kami. Karena game yang satu ini memang pantas menjadi game android terbaik. Game yang di kembangkan oleh Supercell ini merupakan game strategi yang di mainkan secara online. Penggunanya tersebar di seluruh dunia termasuk di Indonesia. Jumlah unduhnya di Playstore sudah menyentuh angka jutaan kali unduh.

5. Game Point Blank Strike


Game PB memang menjadi salah satu permainan yang sangat seru, dari waktu ke waktu game PB selalu update entah itu fitur, karakter, senjata dan juga lainnya. Pada saat itu game ini juga mengadakan event Turnament sedunia dan termasuk negara Indonesia, game ini juga termasuk permainan online yang digunakan secara multiplayer dan juga Point Blank dimainkan pada perangkat Pc saja.

 Akan tetapi karena perkembangan teknologi yang semakin canggih kini PB bisa digunakan pada perangkat hp android, namun berubah nama menjadi "Point Blank Strike". Nah, maka dari itu jika ingin bermai game PB Strike di android silahkan langsung di play store.

6. Clash Royale

Selain Clash of Clans, game buatan Super Cell yang satu ini sempat menjadi trending topik para YouTuber gaming. Clash Royale adalah game strategi satu lawan satu yang di mana tujuannya adalah menghancurkan tower utama musuh sebelum tower milikmu dihancurkan.

Di dalam Clash Royale, sekarang sudah tersedia sekitar 70-an kartu yang bisa kamu gunakan untuk bertarung. Setiap kartu tentu memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing.

7. PES 2017

PES 2017 adalah game bergenre olahraga dari developer KONAMI, tidak hanya laris di versi PC/XBox/Playstation game ini juga sangat laris di versi androidnya. PES 2017 menghadirkan tampilan grafik berkualitas HD dan kamu yang mengambil kontrol total dari game ini. Kalian juga dapat bermain multiplayer bersama teman anda secara real time match.

Untuk kekurangan dari game ini adalah banyak logo dan jersey tim yang tidak sesuai dengan klub aslinya, karena PES tidak mendapatkan lecensi resmi dari klub klub.

8. Line Let's Get Rich

Jika Clash of Clans menyasar para gamer yang suka dengan permainan strategi, maka LINE Let’s Get Rich sangat cocok bagi gamer casual yang tidak ingin pusing mengatur banyak strategi. Seperti nama yang diusungnya, game ini merupakan salah satu produk franchise dari aplikasi LINE.

Game ini menyuguhkan permainan monopoli yang sangat menarik ke dalam dunia game. Game ini sebelumnya sempat populer di PC dengan nama Modoo Marble dan kini diboyong oleh LINE untuk para gamer di dunia Android.

9. Heroes Evolved

Bukan hanya ML dan AoV, Heroes Evolved juga termasuk ke dalam salah satu game online terpopuler tahun 2017. Di dalam game Heroes Evolved sudah tersedia sekitar 40-an hero, selain itu dilengkapi juga dengan fitur-fitur menarik yang tentunya membuat player tidak bosan.


loading...

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

Sejaraah Lengkap Kerajaan Kediri dari Awal Masa Berdirinya hingga Penyebab Runtuhnya Serta Peninggalannya

  Berdirinya Kerajaan Kediri diawali dengan putusan Raja Airlangga selaku pemimpin dari Kerajaan Mataram Kuno yang terakhir. Dia membag...